You are currently viewing AMAI S2 Keperawatan Unimus

AMAI S2 Keperawatan Unimus

Berita FIKKes  – Setelah tuntas di program studi D3 dan S1 keperawatan/Ners, audit mutu akademik internal (AMAI) berlanjut di program Magister Keperawatan Unimus. AMAI dilaksanakan hari Rabu tanggal 5 Juli 2023 di Gedung Kuliah Bersama 2 Kampus Unimus.

Kegiatan diawali dengan arahan Dekan FIKKES Unimus (Dr. Ali Rosidi, SKM., M.Si.) yang mendampingi 2 auditor yang bertugas Mifbakhuddin, SKM., M.Kes. dan drg. Hayyu Failasufa, M.K.M.

Program Studi Magister Keperawatan merupakan salah satu program studi di Unimus yang secara operasional  berdiri sejak 2019. Untuk menjawab tantangan dan kebutuhan user sebagai Program Studi yang baru maka menjadi suatu kebutuhan bagi Program Studi untuk terus meningkatkan kualitas proses pembelajaran, salah satunya melalui audit mutu yang dilaksanakan rutin setiap tahun.

Kegiatan AMAI meliputi proses pengujian yang sistematik, mandiri dan terdokumentasi untuk memastikan pelaksanaan kegiatan pembelajaran di Perguruan Tinggi sesuai prosedur dan hasilnya telah sesuai dengan standar untuk mencapai tujuan institusi.

Terlaksananya AMAI merupakan salah satu upaya untuk mengevaluasi proses pembelajaran meningkatkan akreditasi Program Studi kedepan. Sebagai salah satu upaya mencapai visi dan misi program studi yaitu menjadi Program Magister Keperawatan yang unggul di bidang riset keperawatan   dengan   penerapan   nilai-nilai   Islami,  berbasis   teknologi   dan bereputasi di Asia tahun 2034. (desi/05072023)